Indonesia Harmonis dan Damai Oleh: Prof Dr Khairunnas Rajab
Kamis, 07-12-2023 - 07:15:17 WIB
Foto : Prof Dr Khairunnas Rajab
TERKAIT:
   
 

INDONESIA HARMONIS : Indonesia merupakan negara agraris yang maritim dengan 17 ribuan pulau tersebar dari Sabang sampai Merauke.


Sebagai negara agraris, Indonesia memiliki lahan pertanian dan perkebunan yang sangat luas. Sekalipun lahan yang sangat luas dimiliki bangsa Indonesia, namun berbagai inovasi dan terobosan di bidang pertanian dan perkebunan terus menjadi perhatian serius pemerintah.


Varietas jenis buah-buahan menjadi bagian peningkatan produktifitas pangan yang bergulir laju seiring teknologi produksi pertanian yang menguat tajam. 


Indonesia bangga sebagai bangsa yang hidup di negeri yang sejuk dengan keragaman hayati terwujud nyata di tanah yang subur.


Kesejukan dan kedamaian yang dilahirkan oleh industri pertanian memberi pengaruh pada kondisi sosial kemasyarakatan yang hidup tenang di pedesaan.


Keadaban dan budaya luhur yang tercermin di pedesaan menjadi tolok ukur bahwa bangsa Indonesia adalah rakyat yang santun, ramah, dan damai. 


Karakteristik bangsa Indonesia yang ramah, santun, dan damai mempunyai daya tarik sendiri bagi investor manca negara.


Apabila Indonesia damai dan harmonis tentu tidak pelak lagi semua bangsa-bangsa di dunia berkeinginan dan azam yang kuat mengenal Indonesia yang penuh kedamaian dan kelestarian alam yang estetik tersebut.


Apabila kedamaian yang estetik dan budaya beragam lengket di lini kebangsaan dan keIndonesian, justeru adalah keniscayaan yang harus dipertahankan.


Simbol kedamaian, ramah, santun, dan menyenangkan telah hadir sejak sumpah pemuda dideklarasikan. Artinya keragaman dapat mengantarkan kepada keseragaman, persatuan, dan kesatuan. Indonesia memiliki bahasa yang satu bahwa kita menyatu dalam visi kebangsaan dan keIndonesiaan menuju Indonesia yang santun, ramah, dan harmonis.


Sebagai negara maritim, Indonesia memiliki nelayan yang internalisasi diri mereka terukur dengan budaya kemaritiman. Indonesia terbukti kaya dengan budaya, sistem sosial yang terintegrasi dengan nilai peradaban. Suku boleh berbeda, agama boleh berbeda, tetapi saling menghormati dan saling menghargai terjaga dan terawat dengan baik dan teruji.


Terintegrasinya nilai-nilai kesamaan dalam kancah keragaman budaya, suku, agama serta ras, inilah yang pertahankan. Indonesia harus dikenal dan dihormati sebagai bangsa yang damai, ramah, santun, dan harmonis.


Indonesia yang harmonis adalah bangsa yang ditandai dengan terwujudnya sikap moderat, santun, ramah, saling menghargai dan menghormati perbedaan. Adaptasi yang menyejukkan, menyenangkan, dan menggembirakan harus hadir bersamaan dengan sikap keIndonesian secara simultan.


(Penulis: Rektor UIN Suska Riau, tentang Indonesia) 




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • Bupati Kuansing Suhardiman Amby Doakan 285 Jemaah Haji Selamat Sampai Kampung Halaman
  • Pj Wako Pangkalpinang Mengapresiasi Calon Paskibraka Nasional dan Provinsi
  • 670 Ribu Orang Belum Lakukan Pemadanan NIK-NPWP, Nasibnya Bagaimana?
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 Bupati Kuansing Suhardiman Amby Doakan 285 Jemaah Haji Selamat Sampai Kampung Halaman
    04 Pj Wako Pangkalpinang Mengapresiasi Calon Paskibraka Nasional dan Provinsi
    05 670 Ribu Orang Belum Lakukan Pemadanan NIK-NPWP, Nasibnya Bagaimana?
    06 8 Orang Putra Nias Barat Lulus Pentaru di Sekolah Tinggi Vokasi KKP
    07 Israel Ketar Ketir, IDF Tumbang di Rafah, Tewas di Tulkarm, Hancur di Golan
    08 JMSI minta Kapolri atensi kasus pembakaran rumah jurnalis di Tanah Karo
    09 Pj Gubri SF Hariyanto Imbau Sekolah Waspadai Aktivitas Judol
    10 Bawaslu Riau: PSU Berlangsung Lancar, Money Politik Tak Terdeteksi
    11 Masih Berduka, Bupati Andi Utta Tetap Hadiri Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara
    12 Rapat Paripurna DPRD Provinsi Riau, Pj Gubri Sampaikan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023
    13 Memasuki Hari ke-2 Pertandingan pada POPDA XVI Riau, Cabor Renang Bersaing Ketat
    14 Tiga Terduga Pelaku Judi Online Diamankan Sat Reskrim Polres Nias
    15 Masih Bisakah Memadankan NIK dan NPWP Setelah Lewat 30 Juni 2024?
    16 Pendaftar PPDB SMA/SMK di Riau Capai 97.638 Orang, Hasilnya Diumumkan Sore Ini
    17 1 Juli Resmi NIK Jadi NPWP
    18 Pj Gubernur Riau, Resmi Dilantik Sebagai Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia
    19 Malam Puncak Cipta Sastra tahun 2024, Dihadiri Sejumlah Seniman Riau
    20 Provinsi Riau Laksanakan Pemilihan Legislatif Ulang di Tiga Kabupaten
    21 Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji'uun, Ayahanda Bupati Bulukumba Meninggal Dunia
    22 Sambut HUT Ke-78 Bhayangkara, Polres Nias Ikuti Doa Bersama Lintas Agama Secara Virtual
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya