Mahasiswa HMI Badko Sumbagtera Gelar Diskusi Publik Bersama Bawaslu, KPU dan Polda Riau
Senin, 03-06-2024 - 09:47:23 WIB
Foto : Diskusi Publik di Jalan Kaharudin Nasution, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, pada Minggu (02/06/2024)
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) merupakan salah satu elemen penting dalam proses demokrasi di Indonesia. Proses ini tidak hanya menentukan siapa yang akan memimpin daerah, tetapi juga mencerminkan kondisi demokrasi di tingkat lokal.


Namun, Pilkada sering kali diwarnai dengan berbagai dinamika yang bisa memicu konflik dan kekerasan. Dalam konteks inilah, peran pemuda menjadi sangat krusial. Mereka tidak hanya sebagai pemilih, tetapi juga sebagai agen perubahan yang bisa mengawal dan memastikan terselenggaranya Pilkada yang jujur, adil, dan damai.


Menaggapi hal tersebut, mahasiswa yang tergabung dalam HMI Badko Sumbagtera menggelar diskusi publik bersama Bawaslu, KPU dan Polda Riau dalam tema "Peran Pemuda Dalam Mewujudkan Pilkada Damai". Kegiatan diskusi publik digelar di Warung Juice, Jalan Kaharudin Nasution, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, pada Minggu (02/06/2024).


Ketua Umum Badko HMI Sumbagtera, Gopinda Aditya Putra mengatakan diskusi ini bertujuan mendukung program Polda Riau dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif pada tahapan dan pasca pilkada 2024, dimana mhasiswa dapat menggali lebih dalam bagaimana pemuda dapat berkontribusi dalam mewujudkan Pilkada yang damai.


"Selain mendukung program Polda Ria, Melalui diskusi ini, saya berharap kita dapat memperoleh berbagai pandangan, ide, dan strategi yang konstruktif yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa," katanya.


Dimana dirinya juga berharap kepada seluruh mahasiswa dapat mengambil peran agar pemilihan pilkada serentak 2024 di 12 Kabupaten di provinsi Riau dapat berjalan lancar, kondusif, dan damai.


Dalam kesempatan itu, beliau juga meminta kepada Bawaslu dan TNI Polri agar mahasiswa turut di libatkan dan membantu untuk melakukan pengawasan terhadap proses pilkada di 12 Kabupaten/Kota agar dapat mewujudakan pemimpin yang berkualitas.


"Saya juga telah mengajukan kerjasama kepada bawaslu dan TNI Polri, dimana mahasiswa ikut andil dalam melakukan pengawasan dan memantau proses pilkada serentak 2024," pintahnya.


Anggota Bawaslu Propinsi Riau, Amiruddin Sijaya mengatakan situasi dan kondisi bangsa kita saat ini, di mana pemilihan kepala daerah (Pilkada) menjadi salah satu pilar penting dalam proses demokrasi.


Sebagai generasi penerus bangsa, pemuda memiliki tanggung jawab yang besar dalam menjaga stabilitas dan kedamaian selama proses Pilkada berlangsung.


"Peran pemuda tidak hanya sebagai peserta dalam pemilihan, tetapi juga sebagai pengawas yang aktif dalam mengawal dan memastikan terselenggaranya Pilkada yang jujur, adil, dan damai," ucap Amiruddin.


Dalam diskusi tersebut dihadiri oleh , Bawaslu Riau, Amiruddin Sijaya, Kapolda Riau diwakili Kasubdit politik AKBP Dr. Wawan, S.H.,M.H, Ketua KPU Kota Pekanbaru, Siti Syamsiah, Ketua Umum Badko HMI Sumbagtera, Gopinda Aditya Putra, Novry Adriansya, dan mahasiswa Riau.(Rf)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • Lewat Ormas Madas Nusantara Jusuf Rizal Deklarasi Dukung Pramono-Rano Cagub DKI Jakarta, 2024-2029
  • Prof Junaidi Tegaskan Peran Strategis Dewan Pendidikan di Depan Gubernur Kaltim
  • PGRI Riau Perkuat Kepala Sekolah dengan Sosialisasi Perlindungan Hukum
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 Lewat Ormas Madas Nusantara Jusuf Rizal Deklarasi Dukung Pramono-Rano Cagub DKI Jakarta, 2024-2029
    04 Prof Junaidi Tegaskan Peran Strategis Dewan Pendidikan di Depan Gubernur Kaltim
    05 PGRI Riau Perkuat Kepala Sekolah dengan Sosialisasi Perlindungan Hukum
    06 PWI Pekanbaru Siap Bersinergi dengan DPRD Kota Pekanbaru dalam Sosialisasi Pilkada Damai
    07 Mengkhawatirkan! 121 Kasus Pinjol Ilegal Terungkap di Riau
    08 Naker Fest Pangkalpinang Resmi Dibuka Tersedia Ratusan Lowongan Kerja
    09 Beri Pengarahan, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulsel Kepada Jajarannya
    10 Bareskrim Polri Tangkap Kepala Jaringan Bisnis Lapak Narkoba
    11 PemCam Siak Fasilitasi Mediasi Sengketa Lahan 300 Hektare di Kampung Rawang Air Putih, Antoni Cs Tak Hadir
    12 Pjs Bupati Pelalawan Diminta Tegakkan Netralitas ASN di Pilkada 2024
    13 Taat Aturan Pilkada, H. Nasarudin, S.H., M.H Hadiri Undangan Klarifikasi dari Bawaslu
    14 Rapat Paripurna HUT Kabupaten Siak Ke-25 di DPRD Siak, Pjs Indra Purnama Laporkan 5 Indikator Capaian
    15 Batak Riau Siap Menangkan Suwai, Ini Alasannya
    16 BAZNAS Salurkan Bantuan untuk 717 Mustahik dalam Perayaan HUT Kabupaten Siak ke-25
    17 Polisi Jangan Jauhi Wartawan Fast Respon, Takutnya Ditulis "OKNUM POLISI SOMBONG"
    18 KPU Pelalawan Lakukan Monitoring Cetak Surat Suara untuk Pilkada 2024
    19 Berprestasi, CBP dan Rumah Billiar Berhasil Hilangkan Cabor Billiar Dari Image Negatif
    20 PW Fast Respon Nusantara Gelar Gebyar Sholawat Bersama 10 Ribu Jamaah, Doakan Presiden Terpilih, Wapres dan Kapolri
    21 Pemprov Kepulauan Babel Kawal Aspirasi Masyrakat Beriga
    22 Eks Bupati Kuansing, Sukarmis Dituntut 13 Tahun 6 Bulan Penjara
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya