Melahirkan di Toilet Rumah Sakit Usai Telan Pil Pelancar Haid, Siswa SMA Diamankan Polisi
Jumat, 21-06-2024 - 09:23:20 WIB
Kasat Reskrim Polres Simalungun, AKP Ghulam Yanuar Luthfi.(Dok. istimewa/VIVA)
TERKAIT:
   
 

SIMALUNGUN – Satuan Reserse Kriminal Polres Simalungun menahan siswi SMA berinsial GS (18), yang diduga menggugurkan kandungannya, di toilet Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Balimbingan, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.


"Untuk pelajar hingga saat ini, sudah diamankan di Polres Simalungun dan dilakukan pemeriksaan," ucap Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Simalungun, AKP Ghulam Yanuar Luthfi, Jumat (21/06/2024)


Ghulam menjelaskan GS mendatangi lokasi kejadian di RS Prima Medica Nusantara Balimbingan, dengan mengeluhkan sakit perut, Rabu pagi, 12 Juni 2024, sekitar pukul 05.30 WIB. "Pelajar setelah tiba di rumah sakit PT Prima Medica Nusantara Balimbingan tiba di ruang IGD merasa sakit langsung ke toilet IGD dan mengunci pintu kamar mandi lalu jongkok dan mengeden hingga melahirkan, dan GS melakukan hal tersebut hanya seorang diri," ucap Ghulam.


Siswi kelas XII SMA itu, menggugurkan kandungannya yang diperkirakan berusia 6 bulan. Ghulam mengungkapkan dari hasil pemeriksaan dan pengakuan GS diketahui pelaku hamil dan mengonsumsi 4 butir pil pelancar haid sebelum kejadian. "Sesuai dengan pengakuan pelajar bahwa setelah mengetahui dirinya hamil, pelajar ada mengkonsumsi obat jenis pil Tuntas sebanyak 4 butir. Namun kita, akan melakukan pemeriksaan terhadap ahli di bidang farmasi untuk mengetahui apakah ini menjadi penyebab gugurnya kandungan GS," tutur Ghulam.


Ghulam mengatakan pihaknya sedang memburu laki-laki yang merupakan kekasih GS, yang menghamili siswi tersebut. Identitasnya, sudah diketahui tetapi saat diamankan berhasil melarikan diri.


"Rencana selanjutnya terhadap pasangan pelajar akan dilakukan pencarian," kata Ghulam.


Atas kejadian ini, Ghulam mengimbau kepada masyarakat, khususnya para remaja, untuk lebih berhati-hati dan bertanggungjawab dalam menjalani hubungan pribadi. Kemudian, jangan mudah dibujuk rayu untuk berhubungan intim, yang merugikan salah satu pihak.


"Kami mengingatkan para remaja untuk selalu menjaga kesehatan dan keselamatan diri. Jika ada masalah atau keadaan yang membingungkan, segera cari bantuan dari orang tua atau pihak yang berkompeten," kata Ghulam.


Ghulam juga mengingatkan dan menekankan pentingnya edukasi seks dan kesehatan reproduksi, untuk mencegah kejadian serupa di masa depan. Sehingga perlu dilakukan pengawasan dari pihak terkait, dengan aktivitas pelajar.


"Edukasi yang tepat mengenai kesehatan reproduksi dan konsekuensi dari hubungan seksual perlu ditingkatkan di kalangan remaja. Kami berharap sekolah-sekolah dan keluarga dapat berperan aktif dalam memberikan pemahaman yang benar," ucap Ghulam.


Selain itu, Ghulam meminta kepada seluruh masyarakat, untuk tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum dan segera mencari pertolongan medis, jika menghadapi situasi darurat.


"Kami menghimbau masyarakat untuk tidak mengambil langkah yang melanggar hukum atau membahayakan nyawa. Jika ada masalah kesehatan, segera kunjungi fasilitas kesehatan terdekat," kata Ghulam.


Ghulam juga berharap agar masyarakat dapat bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menyelesaikan kasus ini dan mencegah terjadinya kejadian serupa.


"Kami mengharapkan dukungan dari masyarakat untuk memberikan informasi yang diperlukan dalam proses penyelidikan. Bersama-sama kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan sehat bagi semua," ucap Ghulam. (Agus T.Daeli)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • Bupati Kuansing Suhardiman Amby Doakan 285 Jemaah Haji Selamat Sampai Kampung Halaman
  • Pj Wako Pangkalpinang Mengapresiasi Calon Paskibraka Nasional dan Provinsi
  • 670 Ribu Orang Belum Lakukan Pemadanan NIK-NPWP, Nasibnya Bagaimana?
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 Bupati Kuansing Suhardiman Amby Doakan 285 Jemaah Haji Selamat Sampai Kampung Halaman
    04 Pj Wako Pangkalpinang Mengapresiasi Calon Paskibraka Nasional dan Provinsi
    05 670 Ribu Orang Belum Lakukan Pemadanan NIK-NPWP, Nasibnya Bagaimana?
    06 8 Orang Putra Nias Barat Lulus Pentaru di Sekolah Tinggi Vokasi KKP
    07 Israel Ketar Ketir, IDF Tumbang di Rafah, Tewas di Tulkarm, Hancur di Golan
    08 JMSI minta Kapolri atensi kasus pembakaran rumah jurnalis di Tanah Karo
    09 Pj Gubri SF Hariyanto Imbau Sekolah Waspadai Aktivitas Judol
    10 Bawaslu Riau: PSU Berlangsung Lancar, Money Politik Tak Terdeteksi
    11 Masih Berduka, Bupati Andi Utta Tetap Hadiri Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara
    12 Rapat Paripurna DPRD Provinsi Riau, Pj Gubri Sampaikan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023
    13 Memasuki Hari ke-2 Pertandingan pada POPDA XVI Riau, Cabor Renang Bersaing Ketat
    14 Tiga Terduga Pelaku Judi Online Diamankan Sat Reskrim Polres Nias
    15 Masih Bisakah Memadankan NIK dan NPWP Setelah Lewat 30 Juni 2024?
    16 Pendaftar PPDB SMA/SMK di Riau Capai 97.638 Orang, Hasilnya Diumumkan Sore Ini
    17 1 Juli Resmi NIK Jadi NPWP
    18 Pj Gubernur Riau, Resmi Dilantik Sebagai Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia
    19 Malam Puncak Cipta Sastra tahun 2024, Dihadiri Sejumlah Seniman Riau
    20 Provinsi Riau Laksanakan Pemilihan Legislatif Ulang di Tiga Kabupaten
    21 Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji'uun, Ayahanda Bupati Bulukumba Meninggal Dunia
    22 Sambut HUT Ke-78 Bhayangkara, Polres Nias Ikuti Doa Bersama Lintas Agama Secara Virtual
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya