3 Anggota Gangster Bersajam Diduga Pelaku Pengeroyokan Diciduk Polresta Pangkalpinang
Kamis, 04-07-2024 - 16:38:50 WIB
Foto : Polresta Pangkalpinang amankan 3 terduga pelaku pengeroyokan
TERKAIT:
   
 

PANGKALPINANG - Seorang wanita, SF (29) membuat laporan ke Polresta Pangkalpinang atas dugaan pengeroyokan yang terjadi pada dirinya oleh sekelompok orang di Toko Sembako Jalan Solihin, Kelurahan Melintang, Kecamatan Rangkui Kota Pangkalpinang, Bangka Belitung pada Selasa, (02/07/2024) sekira pukul 03.00 WIB.


Kejadian bermula ketika korban sedang berjalan menggunakan sepeda motor berbonceng 3 dengan teman-temannya. Saat di tengah perjalanan, pelaku yang merupakan anggota gangster (City Bastad), melihat seorang anggota gangster lain (Anjing Galak) yaitu korban yang membawa sepeda motor. Melihat itu, pelaku langsung mengejar korban bersama dengan anggota gangster City Bastad lainnya sambil membawa berbagai senjata tajam.


Sadar dirinya dikejar, korban bergegas pergi melarikan diri hingga akhirnya masuk ke dalam toko untuk bersembunyi. Sepeda motor milik korban dengan merk Honda Vario 125 CBS ISS warna hitam dengan nopol BN 6645 AE nomor rangka: MH1JMD112PK331226 Nomor mesin : JMD1E1331201 yang terparkir di depan toko dirusak oleh pelaku menggunakan senjata tajam. Akibat dari kejadian tersebut, motor korban mengalami kerusakan dan pelaku melarikan diri.


Menindaklanjuti kejadian tersebut, Tim Buser Naga dan Anggota Intelkam Polresta Pangkalpinang berhasil menangkap tiga pelaku antara lain (G), (K), dan (R). Sementara pelaku lainnya masih dalam pencarian.


Kapolres Pangkalpinang KBP Gatot Yulianto, S.IK M.HP melalui Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang, Ajun Komisaris Polisi M. Riza Rahman, S.I.K. mengatakan, “tim Buser Naga dan Anggota Intelkam Polresta Pangkalpinang pergi mendatangi rumah terduga pelaku dan mengimbau kepada orang tua pelaku untuk menyerahkan anaknya ke Polresta Pangkalpinang," terangnya.


Adapun barang bukti yang diamankan antara lain 1 bilah celurit panjang warna biru, 1 bilah besi plat sisir warna silver, 1 bilah celurit besar warna kuning, 1(satu) bilah besi plat sisir warna biru, 1 buah stik golf, 3 bilah pisau jenis parang, 1 unit sepeda motor merk Vario warna hitam, dan 1 unit sepeda motor merk Honda Beat warna merah.


Selanjutnya para pelaku dan barang bukti dibawa ke Polresta Pangkalpinang guna proses hukum lebih lanjut.(Zainudin)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • 8 Jamaah Riau Wafat di Tanah Suci Selama Ibadah Haji
  • BCC Chapter Riau Gelar Silaturahmi Pengurus Terpilih
  • Ketua Umum JMSI Teguh Santosa Raih Gelar Doktor di Unpad
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 8 Jamaah Riau Wafat di Tanah Suci Selama Ibadah Haji
    04 BCC Chapter Riau Gelar Silaturahmi Pengurus Terpilih
    05 Ketua Umum JMSI Teguh Santosa Raih Gelar Doktor di Unpad
    06 Inovasi Kertas Limbah Pertanian Anak Muda Bulukumba Dilirik Investor Asing
    07 Wanita Hamil 7 Bulan Diamankan di Tempat Hiburan Malam Diduga Terlibat Peredaran Ekstasi
    08 PPDB Jalur Afirmasi SMA/SMK Swasta di Riau Diperpanjang Hingga 8 Juli
    09 Ciptakan Sejarah atas Kunjungan Jokowi, Ketua IKA Smansa Bulukumba Apresiasi Pemerintah Daerah
    10 Pemkab Nias Barat Terima Anugerah Merdeka Belajar Tahun 2024
    11 Gelar Operasi Pasar, PJ Wako Pangkalpinang: Semoga Kegiatan ini Bermanfaat untuk Masyarakat
    12 Sekda Siak Arfan: Loket Layanan Kantor BPN Resmi Dibuka, Ini Mudahkan Masyarakat Berurusan
    13 DPP Partai Hanura Dipastikan Berikan Rekomendasi kepada Petahana Khenoki Waruwu dan sekaligus sebagai Kader
    14 Bupati Suhardiman Eksekusi Permintaan Warga Teratak, Camat Sentajo Raya dan Dinas PUPR Tinjau ke Lapangan dan Perbaikan
    15 Hari Kedua di Sulsel, Presiden dan Ibu Iriana Kunjungi Pasar Cekkeng Bulukumba
    16 IDF Keos Lawan Hamas, Helikopter Israel Mondar-mandir Punguti Korban Pertempuran Shujaiya
    17 Komitmen Berantas Judi, 4 Orang Diduga Pemain Judi Diamankan Polres Bintan
    18 18.400 Kg Garam Telah Disemai, Modifikasi Cuaca di Riau Selesai
    19 Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024 Diharapkan Perkuat Kolaborasi Bidang Kehutanan
    20 Cegah Karhutla, Lima Desa di Pelalawan Teken MoU Desa Bebas Api
    21 Edarkan Sabu, Polresta Pangkalpinang Ringkus Pelaku
    22 Program Gerak Cepat Pj Gubernur Riau dalam Perbaikan Infrastruktur, Wali Kota Dumai: Terimakasih Atas Pembangunan Jalan
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya