Pj Gubernur Sambut Delegasi Kejurnas Atletik Antar PPLP/D dan SKO se-Indonesia 2024
PANGKALPINANG - Delegasi dari berbagai daerah yang mengikuti Kejuaraan Nasioanal (Kejurnas) Atletik Antar Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP)/Pusat Pendidikan dan Latihan Latihan Olahraga Pelajar Daerah (PPLPD)/Sekolah Khusus Olahraga (SKO) tahun 2024 mendapat sambutan hangat dari pemerintah daerah di Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).
Sambutan para perwakilan atlet ini digelar dengan Gala Dinner sekaligus ramah tamah yang bertempat di rumah dinas Walikota Pangkapinang pada Minggu malam (04/08/2024). Turut hadir juga Penjabat (Pj) Gubernur Babel, H Dr Safrizal ZA yang didampingi para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel.
Dalam sambutannya, Pj Gubernur Babel Safrizal mengucapkan selamat datang bagi para atlet, pelatih, official, dan kepada Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora RI.
Pihaknya menyambut baik kejurnas ini sebagai upaya pembinaan olahraga pelajar, karena mempunyai peran penting dan strategis untuk menjaring calon-calon atlet berbakat yang memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi atlet berprestasi.
"Program pembinaan atlet usia pelajar yang dilakukan melalui centra olahraga (SKO/PPLP/PPLD) dilaksanakan secara sistematis, terencana, berjenjang dan berkesinambungan merupakan salah satu program pembinaan yang dilaksanakan untuk mempersiapkan atlet muda yang diharapkan mampu berprestasi di tingkat internasional pada masa yang akan datang," ungkapnya.
Oleh sebabnya, ia juga menyampaikan terima kasih kepada Kemenpora yang mempercayai Babel sebagai tuan rumah pelaksanaan Kejurnas Atletik Antar PPLP/D dan SKO se-Indonesia 2024.
"Saya merasa bangga karena saat ini dapat berkumpul dengan duta-duta olahragawan muda se-Indonesia khususnya cabang olahraga atletik, semoga ajang ini dapat kita jadikan sebagai momentum untuk perbaikan, penyempurnaan terhadap capaian prestasi olahraga yang telah diraih oleh atlet pelajar Indonesia di tingkat internasional di masa yang akan datang," ucapnya.
Sementara Kepala Disparbudkepora Babel Wydia Kemala Sari menyampaikan, bahwa Kejurnas Atletik Antar PPLP/D dan SKO se-Indonesia 2024 diikuti 54 kontingen dari 34 provinsidengan rincian 26 atlet PPLP provinsi, 20 atlet PPLPD kabupaten/kota, 8 atlet SKO provinsi dengan jumlah peserta sebanyak 420 atlet, 117 pelatih dan 77 official.
"Kejurnas ini akan berlangsung sejak 4-9 Agustus 2024 di stadion Depati Amir Pangkalpinang. Ada 38 nomor yang diperlombakan dan 38 medali baik emas, perak dan perunggu yang diperebutkan pada kompetisi ini," papar Wydia.
Pj Walikota Pangkalpinang Budi Utama berharap, kegiatan ini dapat berjalan dengan tertib aman dan lancar. Dirinya menyampaikan terimakasih kepada pihak yang telah membantu dan mendukung jalannya kegiatan tingkat nasional ini.
Dalam kesempatan itu juga, Pj Walikota Budi mengucapkan terima kasih kepada para atlet Festival Olahraga Tradisional kontingen Pangkalpinang yang mengharumkan nama Babel di event tersebut yang berlangsung di Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah pada 11-14 Juli 2024.
"Hasil yang memuaskan yaitu juara 1 umum dengan pendidikan terbaik dan terfavorit tingkat nasional, kabarnya akan mewakili Indonesia ke tingkat dunia. Semoga sukses. Mari terus kita berikan dukungan penuh kepada atlet Pangkalpinang," tutupnya.(Zainudin)
Komentar Anda :