Pj Gubernur Sambut Baik Kehadiran Kantor Perwakilan OJK Sumsel Babel
Rabu, 18-09-2024 - 20:49:09 WIB
Foto : Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Sugito menerima audiensi Kepala Otorisas Jasa Keuangan (OJK) Sumatera Selatan
TERKAIT:
   
 

PANGKALPINANG - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Sugito menerima audiensi Kepala Otorisas Jasa Keuangan (OJK) Sumatera Selatan (Sumsel) dan Babel Arifin Susanto, Rabu (18/9/2024) di ruang kerjanya.


Audiensi ini membahas berbagai hal terkait pelaksanaan pengembangan ekonomi dan keuangan daerah, hingga rencana OJK Sumsel Babel untuk mendirikan kantor perwakilan di Pangkalpinang.


Pj Gubernur Babel Sugito mengaku senang dapat berdiskusi langsung dengan Kepala OJK Sumsel Babel, dan menyambut baik hadirnya kantor cabang OJK Sumsel Babel di Pangkalpinang yang rencananya akan dioperasikan awal Desember 2024.


"Iya, insya Allah di awal bulan Desember, tentu saya sebagai Pj Gubernur sangat mengapresiasi dan berharap kehadiran OJK ini nanti akan semakin memperkuat sinergi kita," ungkap Sugito.


Menurutnya, hal ini dinilai penting dalam langka memberi pelayanan sekaligus asistensi ke pemerintah di daerah dalam mengembangkan keuangan dan menjaga stabilitas sistem keuangan daerah.


Dirinya juga berharap, OJK Sumsel Babel dapat intens memberikan edukasi terkait literasi pengelolaan keuangan baik kepada pemerintah di daerah maupun masyarakat.


"Di pemerintahan daerah kalau bisa sampai ke level desa," jelasnya.


Sementara itu, Kepala OJK Sumsel Babel Arifin Susanto menjelaskan bahwa kantor cabang perwakilan OJK Sumsel Babel untuk sementara waktu akan menempati sebuah rumah toko (Ruko). Dirinya berharap dengan kehadiran kantor perwakilan ini diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dengan pemerintah di daerah.


"Sementara Waktu, kami akan menyewa ruko di Cityhall, dengan didirikan kantor cabang di Babel kami berharap mempermudah terjalinnya kerjasama, dan juga edukasi tentang keuangan hingga perluasan akses," imbuhnya.(Zainudin)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • APBD P 2024 Riau Masih Proses Evaluasi di Kemendagri
  • Songsong Demokrasi yang Berkualitas, JMSI Pelalawan Gelar Gebyar Jurnalistik JMSI 2024
  • Lapas Bulukumba Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Semangat Keteladanan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 APBD P 2024 Riau Masih Proses Evaluasi di Kemendagri
    04 Songsong Demokrasi yang Berkualitas, JMSI Pelalawan Gelar Gebyar Jurnalistik JMSI 2024
    05 Lapas Bulukumba Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Semangat Keteladanan
    06 Dukung Pertumbuhan Ekonomi, BAZNAS Siak Luncurkan 500 UMKM
    07 Momen Meriah Puncak Peringatan HKG PKK ke-52 di Bulukumba
    08 45 Anggota DPRD Inhil Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
    09 Penyelundupan Sabu 76 Kilogram dan Ekstasi 41.000 Butir Berhasil Digagalkan Polisi
    10 Pj Gubernur Sambut Baik Kehadiran Kantor Perwakilan OJK Sumsel Babel
    11 Pemkab Kuansing Peringati Hari Pramuka ke-63 di Lapangan Limuno Kota Teluk Kuantan
    12 Demi Menjaga Pelayanan yang Tanggap dan Cepat, Kadisdukcapil Siak Kontrol Terus Anggota
    13 Jendral Bintang Satu Heran, Setiap Aduan Pengacara Agus Flores di Respon Polri, Siapa Dia?
    14 Laiskar Jaya (Oni) dan Sujarwo, Pendekar IKS PI Kera Sakti Dilantik sebagai Anggota DPRD Siak Periode 2024 - 2029
    15 Ketua JMSI Pelalawan Serahkan Bantuan Kostum Sepak Bola kepada Dua Klub di Pelalawan
    16 Kembali jadi Sorotan, Kadiskes Pelalawan Panggil Seluruh Staf dan Kapus Pangkalan Kuras 1 serta 5 Kapus Lainnya
    17 Pasar Modern Terbengkalai, Wabup Nasarudin Desak Disperindag Segera Fungsikan Pasar
    18 Bupati Suhardiman Buka MTQ Ke-22 Tingkat Kabupaten, Gunung Toar Kirimkan Qori-Qori’ah Terbanyak
    19 Keberhasilan Jambore PKK Diapresiasi Camat Ujung Bulu
    20 Seorang Residivis Kembali Ditangkap Usai Gasak Kontrakan di Pangkalpinang
    21 Indonesian Royalty Watch (IRW) Indonesia Tidak Mengenal Direct License Sesuai UU Hak Cipta 28 Tahun 2014
    22 Ketua Fast Respon Pelalawan Minta Kejari Usut Tuntas Kasus Pungutan Biaya Berobat di Puskesmas Sorek 1
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya